Destinasi Wisata di Kabupaten Lebak Ditutup

BANTENGATE.ID,LEBAK – Seluruh destinasi wisata dan saba Baduy  di wilayah Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, ditutup seiring dengan terus melonjaknya kasus warga yang terpapar covid-19. Penutupan destinasi wisata ini tertuang dalam surat edaran Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Lebak Nomor: 556/320-Disbudpar/2021, Tanggal 30 Juni 2021.

Bacaan Lainnya

Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Lebak, Imam Rismahayadin, S.Hut,M.Si, dalam surat edaran tersebut menyatakan, ditutupnya seluruh destinasi wisata tersebut seiring dengan sangat masifnya penyebaran covid-19.

“Warga Kabupaten Lebak yang terpapar covid-19 sebanyak 4.557 kasus pertanggal 28 Juni 2021 dan menjadikan Lebak sebaga zona merah,” kata Imam Rismahayadin.

Dijelaskan Imam, surat edaran yang dikeluarkan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Lebak, mengacu dan memperhatikan Instruksi Gubernur Banten Nomor: 8 Tahun 2021 Tentang Perpanjangan Pemberlakukan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro dan Mengoptimalkan Posko Penanganan Corona Virus Disease 2019 di tingkat Kecamatan, Desa dan Kelurahan untuk pengendalian penyebraan  covid -19 untuk daerah zona oranye dan zona merah kegiatan masyarakat di tempat wisata di larang.

“Penutupan tempat seluruh destinasi wisata di wilayah Kabupaten Lebak, hingga waktu kondisi daerah dinyatakan normal atau dalam keadaan zona hijau,” kata Imam Rismahayadin.–(dimas)

Pos terkait