Pontianak, BantenGate.id — Suasana hangat penuh keakraban mewarnai kegiatan halal bihalal Keluarga Besar Purna Bhakti Dinas Pekerjaan Umum (PBPU) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) dan Kementrian PUPR, yang berlangsung di kediaman H. M. Tasdik, di kawasan Villa CTRA Matra, Pontianak, Minggu 13 April 2025.
Kegiatan tersebut menjadi ajang silaturahmi dan temu kangen antar sesama pensiunan dari Dinas PUPR Provinsi Kalbar dan Kementrian PUPR RI, yang selama ini telah berjasa dalam pembangunan infrastruktur di Bumi Khatulistiwa. Acara ini telah menjadi agenda rutin yang kini memasuki pelaksanaan keempat.
“Alhamdulillah, acara silaturahmi dan temu kangen ini sudah berjalan empat kali. Para purna bhakti keluarga besar PU (PBPU) tetap sehat, semangat, dan tetap kompak,” ungkap Kusnata, Panita Acara Halal Bihalal Perkumpulan Purna Bhakti PU. Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini menjadi ruang penting untuk menjaga hubungan kekeluargaan yang telah terjalin selama puluhan tahun.
Dalam suasana penuh kekeluargaan, para peserta terlihat menikmati momen kebersamaan yang tidak hanya menjadi ajang nostalgia, tetapi juga penguatan ikatan emosional setelah melewati bulan suci Ramadan dan perayaan Idulfitri 1446 Hijriah.
Ketua PBPU Provinsi Kalimantan Barat, yang diwakili oleh H. Syaiful Bahri, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih yang mendalam kepada panitia pelaksana serta seluruh keluarga besar PBPU yang sudah menggagas kegiatan ini dan tetap setia hadir dalam setiap pertemuan.
“Setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa, momen Idulfitri ini adalah saat yang tepat untuk saling memaafkan dan mempererat tali silaturahim. Semangat kebersamaan ini harus terus kita rawat,” ujar H. Syaiful Bahri.
Ia juga menyampaikan penghargaan kepada para tokoh senior yang turut hadir dan tetap memberikan inspirasi serta teladan bagi generasi penerus. Di antaranya adalah H. Setiman H. Sudin, mantan Bupati Sanggau yang kini menjadi salah satu sesepuh PBPU; Jakius Sinyor, mantan Kepala Dinas PUPR Provinsi Kalbar; H. Yusid Toyib, mantan Dirjen Bina Konstruksi Kementrian PUPR; serta Herlan Hutagaol, mantan Kepala BPJN Kalimantan Barat
Kehadiran para tokoh senior ini memberi warna tersendiri dalam kegiatan halal bihalal. Selain menjadi momentum mempererat persaudaraan, acara ini juga menjadi ruang berbagi pengalaman dan cerita masa lalu, sekaligus membangun motivasi untuk terus berkontribusi secara sosial, meski sudah tidak aktif dalam kedinasan.
Acara berlangsung dalam suasana sederhana namun penuh makna. Pembacaan doa dipimpin . H. M. Yusid Toyib, mantan Dirjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR. Kemudian dilajutkan dengan ramah tamah, dan hidangan khas lebaran, dan hiburan. Para peserta saling bersalaman, berbagi cerita, dan tertawa bersama dalam nuansa kebersamaan yang sulit tergantikan.
Sebagai penutup, Kusnata berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin. “Ini bukan hanya soal reuni, tetapi tentang merawat warisan nilai kekeluargaan dan semangat pengabdian yang selama ini menjadi fondasi keluarga besar PU,” tutupnya.—(red)