Hasil Survei Pilkada Tanah Datar: Pimpinan Partai Golkar Gelar Jumpa Pers

Hasil Survei Pilkada Tanah Datar: Pimpinan Partai Golkar Gelar Jumpa Pers

Tanah Datar, Bantengate.id — Pimpinan Partai Golkar,yang merupakan salah satu pendukung Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar, Richy Aprian dan Donny Karsont, menggelar jumpa pers di Kantor Golkar pada Minggu, 29 September 2024.

Bacaan Lainnya

Dalam acara tersebut, Ketua Harian Partai Golkar Anton Yondra, bersama Ketua Relawan Muda Evan Muhammad Rizal dan anggota Tim Kampanye, memberikan keterangan pers mengenai hasil survei yang dirilis oleh Lembaga Survey Political Analize.

Anton Yondra menjelaskan bahwa hasil survei menunjukkan peningkatan signifikan dalam elektabilitas Paslon Richy Aprian, SH, MH, dan Donny Karsont, S.Pd. “Sebelum berpasangan, elektabilitas kami berada di kisaran 22,9%. Namun, setelah berjalannya waktu, kami berhasil mencapai 33,8%. Sementara itu, Paslon lain, Eka Putra dan Ahmad Fadli, berada di angka 37,9%. Meskipun demikian, kenaikan elektabilitas kami hampir mencapai 11%,” ungkap Yondra.

Lebih lanjut, Yondra menyebutkan bahwa terdapat 28,3% pemilih yang masih berada dalam kategori undecided voters, dengan rincian 16,5% belum menentukan pilihan, 6,4% menjawab tidak tahu, dan 5,4% tidak memberikan jawaban. “Dengan strategi yang matang, tim pemenangan Paslon 1 akan bertarung habis-habisan untuk memperebutkan suara dari undecided voters tersebut,” tambahnya.

Anton Yondra juga menjelaskan bahwa tim pemenangan Paslon 1 telah memetakan undecided voters ke dalam kelompok popularitas, akseptabilitas, dan kapasitas perorangan. “Dari pemilih yang telah menentukan pilihan politiknya, lebih dari 30% belum bisa memastikan apakah pilihan tersebut sudah tetap. Ini berarti swing voters masih sangat mungkin terjadi. Masa kampanye dengan segala aktivitasnya akan menentukan pilihan dari pemilih,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Relawan Muda, Evan Muhammad Rizal, menegaskan bahwa mereka akan bergerak maksimal untuk memenangkan Paslon 1. “Segala sesuatu masih sangat memungkinkan. Kita lihat strategi siapa yang akan unggul dalam Pilkada Tanah Datar,” pungkasnya.

Dengan survei ini, Partai Golkar berharap bisa mengoptimalkan strategi kampanye untuk menarik perhatian pemilih yang belum menentukan pilihan mereka. Pertarungan di Pilkada Tanah Datar semakin memanas, dan semua mata kini tertuju pada siapa yang akan meraih kemenangan di pemilihan yang akan datang.–(yen)

Pos terkait