Lebak, Bantengate.id–Jelang hari raya Idul Adha 1445 H/2024 M, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakkeswan) Kabupaten Lebak, Banten, melakukan pengawasan terhadap hewan kurban demi terjaga kelancaran dan kualitas hewan kurban.
Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Lebak, Rahmat Yuniar, mengatakan Disnakkeswan akan berupaya semaksimal mungkin dalam melakukan pengawasan kesehatan hewan dan pencegahan terutama untuk mencegah penyakit Zoonosis (penyakit yang ditularkan dari hewan ke manusia).
“Pengawasan akan dimulai tanggal 20 Mei 2024, sementara untuk pengawasan pemotongan tanggal 17 Juni – 20 Juni 2024,” Kata Rahmat Yuniar, di kantornya, Rabu (15/5/2024).
Pengawasan itu bertujuan untuk memastikan kondisi kesehatan hewan kurban yang beredar di masyarakat bebas dari penyakit hewan serta untuk mencegah penyakit Zoonosis, sehingga terciptanya kepuasan dan kenyamanan dari masyarakat dalam menjalankan ibadah kurban.
Selain itu, diharapkan kondisi hewan kurban yang ada di Kabupaten Lebak, menjelang Idul Adha akan terus dalam kondisi sehat dan juga berharap tidak ada hal yang mengecewakan terkait kesehatan hewan.—-(ridwan)