KPU Tanah Datar Luncurkan Tahapan dan Maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati

KPU Tanah Datar Luncurkan Tahapan dan Maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati

Tanah Datar, Bantengate.id —Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat, menggelar peluncuran Tahapan dan Maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tanah Datar Tahun 2024, di Lapangan Cindua Mato, Batusangkar, pada Sabtu  24 Agustus 2024.

Bacaan Lainnya

Ketua KPU Tanah Datar, Dicky Andrika, S.IP, dalam konferensi pers menjelaskan bahwa peluncuran tahapan dan Maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati ini sebenarnya telah direncanakan sejak lama. Namun, karena situasi bencana yang melanda Kabupaten Tanah Datar, peluncuran baru dapat dilaksanakan hari ini.

“Saya, selaku Ketua KPU, meminta maaf atas keterlambatan peluncuran maskot ini. Hal ini disebabkan oleh kondisi bencana alam Galodo yang melanda wilayah kita,” ujar Dicky.

Dicky juga menyampaikan bahwa dalam pertemuan ini, rekan-rekan dari berbagai divisi akan memberikan penjelasan mengenai tahapan yang telah dan akan dilaksanakan, serta maskot yang akan digunakan dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar.

Sementara itu, Ikhwan Arif, S.IP, dari Divisi Sosialisasi dan SDM, menyatakan bahwa proses pemilihan maskot telah dilakukan melalui lomba beberapa waktu lalu. Setelah melalui penilaian, desain yang terpilih adalah “Cupa Wija” atau “Pacu Jawi,” yang merupakan kebanggaan masyarakat Tanah Datar.

“Ada beberapa desain yang masuk, seperti Sultan dan Sibelang, namun panitia seleksi akhirnya menetapkan ‘Cupa Wija,’ sesuai dengan tradisi di beberapa kecamatan di Kabupaten Tanah Datar,” tambah Ikhwan Arif sambil menunjukkan gambar kepala sapi dengan rompi di sampingnya.

Tomas Hendriko, S.Pd.I, dari Divisi Data dan Informasi, menambahkan bahwa pada dasarnya KPU memiliki dua tugas utama, yaitu melayani peserta pemilu dan melayani pemilih, sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

“Pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati akan dilakukan mulai 27 hingga 29 Agustus 2024. Sedangkan pelaksanaan pemilihan akan berlangsung secara serentak pada 27 November 2024,” tutur Tomas.

Komisioner KPU Tanah Datar lainnya, Gusriyono, S.S., menyebutkan bahwa dalam menghadapi Pilkada Tanah Datar ke depan, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Bawaslu Tanah Datar, Polres Tanah Datar, serta Pemkab Tanah Datar.

Terkait pemeriksaan kesehatan calon Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar, Gusriyono mengatakan, RSU M. Djamil Padang telah ditunjuk sebagai tempat pemeriksaan. Semoga pelaksanaan Pilkada Tanah Datar berjalan aman, lancar, dan tertib sesuai dengan aturan yang berlaku,” tutupnya.—(yen)


Pos terkait