LPMK Balaraja, Bantu Kembangkan Potensi di Desa

BANTENGATE.ID, TANGERANG:– Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Balaraja bantu kegiatan sosial agama masyarakat di Kelurahan Balaraja, Jum’at (26/3/2021).

Bacaan Lainnya

Lembaga yang berdiri ditingkat kelurahan ini berfungsi untuk memberdayakan masyarakat dengan potensi yang ada di lingkungan. Salah satunya dengan memanfaatkan beberapa perusahaan yang ada di lingkungannya.

Beberapa perusahaan yang berdiri dilingkungan Balaraja memberikan kesempatan kepada masyarakat Kelurahan Balaraja melalui LPMK untuk menjadi pelaksana rekrutmen tenaga kerja di perusahaan mereka.

Ketua LPMK Balaraja, H. Ishar Humani BSc, mengatakan, kerjasama dengan perusahaan di sekitar lingkungan Balaraja sudah berjalan sejak tahun 1996.

“Sejak saya masih menjadi kepala desa, LPMK Balaraja sudah berkontribusi untuk mengembangkan potensi yang ada untuk masyarakat Kelurahan Balaraja”, ujarnya.

“Alhamdulillah dengan diplomasi yang baik antara perusahaan dan masyarakat lingkungan, simbiosis mutualisme dibangun oleh kedua belah pihak sampai sekarang,” tambahnya.

Rizal Kurniawan S.I.Kom, Sekjen LPMK Balaraja, mengatakan bahwa belakangan ini LPMK Balaraja dicap negatif oleh pihak luar yang tidak mengetahui detail tentang program-program LPMK Balaraja.

“Kami membantah jika kami disebut calo oleh salah satu media. Kami hanya melakukan membantu proses perekrutan karyawan perusahaan yang sudah bekerjasama dengan kami. Prosesnya murni pihak perusahaan yang menentukan dan menseleksi mana tenaga kerja yang layak untuk bekerja di perusahaannya. Kami sama sekali tidak ikut campur,” tegas Rizal.

Rizal menambahkan bahwa selama ini anggota LPMK Balaraja adalah orang-orang representatif dari masing-masing Kampung yang ada di Kelurahan Balaraja.

“Sangat luar biasa kehadiran dan keaktifan LPMK Balaraja bagi masyarakat. Berkat Program kerja yang dijalankan oleh kami selama ini mampu membiayai kebutuhan masyarakat. Dari mulai rekening listrik seluruh mushola dan masjid sampai pengadaan mobil ambulans yang bisa digunakan bersama oleh masyarakat,” jelasnya.– (vin)

Pos terkait