Pantai Pulo Manuk, Sedang Bersolek dengan Panorama Alamnya

BANTENGATE.ID, LEBAK:– PANTAI Pulau Manuk, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten Selatan, kini terus ditata untuk “memanjakan” para petualang alam. Pantai yang satu ini berada di Desa Darmasari, sekitar 5 KM  dari jalan raya  Bayah – Cibareno.

Bacaan Lainnya

Pantai Pulau Manuk, sangat indah di pandang mata. Dengan bentuknya yang melingkar dan pasir putih yang bersih, pengunjung dapat sepuasnya  berenang atau bermain. Di sekitar Pulau Manuk, suasananya teduh, pepohonan besar yang berusia ratusan tahun turut mempercantik suasana destinasi alam ini.

Kawasan wisata di Pulau Manuk, dikelola Perum Perhutani Banten.  Di tempat ini beberapa gajebo yang unik untuk tempat bersantai merupakan salah satu fasilitas yang disediakan bagi wisatawan. Bagi yang senang dengan ikan laut, pengunjung bisa memesan dan mengadakan “pesta” ikan bakar dengan harga terjangkau. Di tempat ini  terdapat rumah makan atau kios yang menyediakan aneka  kuliner dan souvenir khas Banten selatan.

“Pihak pengelola bersama para  pelaku usaha pariwisata, terus melakukan pembenahan dan penataan sekitar kawasan pantai. Penginapan di sekitar pantai misalnya Villa yang berisi 4 kamar tidur dengan fasilitas lainnya bisa dinikmati untuk beristirahat bersama keluarga,” kata Erwin Komara Sukma.

Menurut  Erwin  Komara, selain  dengan penataan  kawasan wisata, pihaknya juga  terus melakukan pelatihan kepada para pemuda di Banten Selatan yang tergabung dalam personil Balawista (Badan Penyelamat Wisata  Tirta).

“Para personil Balawista, akan terus memantau dan memberikan peringatan kepada pengunjung, tentang keamanan dan batas-batas yang diperbolehkan untuk  berenang. Pengunjung diharapkan mematuhi saran dan himbauan dari personil penyelamat wisata ini,” kata  Erwin yang juga Ketua Balawista  Banten Selatan.

Selain  menikmati indahnya pantai  Pulau Manuk,  pengunjung  bisa jugam  aneka hewan seperti; monyet  yang bergelantungan serta akrab dengan pengunjung.  Bila  ada makanan  yang diberikan, monyet-monyet yang berada di kawasan Perum Perhutani ini  akan turun dari pepohonan besar yang berusia ratusan tahun menyambangi dan melahap makanan. Turun naiknya monyet-monyet ini merupakan pemandangan tersendiri.

Di Pulau Manuk, selain menikmati indahnya pantai,  pengunjung juga  bisa tracking menyusuri jalan menembus rimbunnya hutan  dengan aneka pohon besar berusia ratusan tahun hingga menembus Desa Sawarna.  Jalan yang berkelok,  terkadang  naik dan turun, merupakan kesan tersendiri berkunjung ke daerah ini. Sesekali pengunjung akan mendengar suara burung berkicau atau “teriaknya” binatang lutung, sangat memorable.

Di Pulau Manuk juga terdapat goa. Penduduk Banten Selatan menyebutnya dengan Goa “Lawang Saketeng”. Menurut cerita, goa ini dulunya merupakan tempat bertapa dan persinggahan  Prabu Eyang Kian Santang. Dari pantai ini, konon, putera Prabu Siliwangi itu dengan kesaktiannya berjalan di atas laut (napak) menuju Pajajaran.—(dimas)

Pos terkait