Lebak, Bantengate.id– Kabar Penjabat (Pj) Bupati Lebak Iwan Kurniawan menjadi Pj Walikota Malang, Jawa Timur, semakin menguat.
Kabar tersebut dibenarkan oleh Iwan yang saat ini sedang berada di Malang. “Sebagai staf ikut arahan Bapak Mendagri,” kata Iwan awak media, Sabtu 10 Agustus 2024.
Kabar Direktur Perencanaan, Evaluasi dan Informasi Pembangunan Daerah, Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri ini pindah tugas berhembus setelah evaluasi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Kabar semakin menguat terjadi pada Jumat, 9 Agustus 2024.
Iwan yang menjabat Pj Bupati Lebak sejak 4 November 2023. sudah menjalani evaluasi wajib triwulan sebanyak tiga kali.
Sebelumnya, Iwan menyampaikan kinerjanya selama bertugas di Kabupaten Lebak dan berjalan dengan baik. Berdasarkan hasil evaluasi Kemendagri, semuanya mendapatkan hasil yang maksimal.
“Alhamdulillah sudah tiga kali evaluasi berjalan lancar dan hasilnya bagus,” ujarnya.
Informasi yang diperoleh, selama menjabat sebagai Pj Bupati Lebak mendapatkan prestasi yang baik. Iwan terpilih finalis kinerja terbaik dari seluruh Pj secara nasional.
Iwan menjabat Pj Bupati Lebak selama 10 bulan. Selama menjabat Iwan gencar melakukan berbagai program dalam menuntaskan kemiskinam ekstrem dan stunting.
Penilaian Kinerja Penjabat Kepala Daerah berdasarkan gabungan dari Indeks kinerja 10 indikator prioritas dari data Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri, Survei persepsi publik yang diselenggarakan oleh Tempo dan Penilaian oleh Dewan Juri.
Pj. Bupati Lebak terpilih menjadi salah satu Finalis Penjabat Bupati/Walikota yang mengikuti Kegiatan Apresiasi Kinerja Perangkat Daerah Tahun 2024 untuk Kategori Ekonomi Daerah. Program ini adalah program kerjasama Kemendagri RI dan Tempo Media Grup.
Pj. Bupati Lebak memaparkan bahwa perkembangan Inflasi Kabupaten Lebak sepanjang Tahun 2024 memiliki trend yang cukup baik mengingat di awal Tahun 2024 yaitu pada bulan Januari Tingkat Inflasi Kabupaten Lebak mencapai angka yang cukup tinggi yaitu sebesar 4,14 % dan merupakan angka tertinggi di Provinsi Banten. Sejak Januari sampai dengan Juni Pemkab Lebak berupaya menekan Inflasi dan pada bulan Juni 2024 angka Inflasi mencapai 1,37 %, Tingkat inflasi ini mendapat peringkat ke – 9 dari seluruh Indonesia.–(ridwan)