PUB Rayakan Milad Ke-6, Luncurkan Program “Banten Kampung Bebas Rentenir”

PUB Rayakan Milad Ke-6, Luncurkan Program “Banten Kampung Bebas Rentenir”

Serang, Bantengate.id–Perkumpulan Urang Banten (PUB) merayakan Milad ke-6 di kantor sekretariat PUB, Kota Serang. Acara ini dihadiri oleh Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar, di Kantor PUB, Ciracas, Kota Serang, Minggu (29/9/2024).

Bacaan Lainnya

Dalam perayaan tersebut, PUB mengusung tema “Ikhtiar Membangun Banten Bahagia dan Barokah”, yang menjadi momentum penting dalam perjalanan organisasi ini.

Ketua Umum PUB, Irjen Pol (Purn) Taufiqurachman Ruki,  Ketua Umum PUB, menegaskan bahwa tema tahun ini memiliki makna khusus yang sejalan dengan visi besar PUB, yaitu mewujudkan “Banten Baru, Banten Bangkit, Banten Juara”. Visi ini mengarah pada terciptanya masyarakat Banten yang sejahtera, dengan landasan iman dan takwa.

“Perayaan HUT Perkumpulan Urang Banten yang ke-6 ini merupakan momentum untuk bersama-sama membangun Banten yang bahagia dan barokah,” ujar Ruki.

Ia juga menambahkan bahwa PUB berkomitmen untuk merespons berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat Banten. Salah satunya adalah tingginya tingkat ketidakbahagiaan dan maraknya kasus pinjaman berbasis riba melalui lembaga keuangan ilegal seperti bank emok. PUB melihat ini sebagai tantangan yang harus diatasi agar masyarakat Banten bisa maju dan sejahtera.

Perkumpulan Urang Banten (PUB) merayakan Milad ke-6 PUB di Ciracas, Kota Serang, Minggiu (29/9/2024).—(Foto: PUB)

“Kami berkomitmen untuk merespons berbagai tantangan masyarakat dan mendorong kesejahteraan melalui program-program yang memberdayakan,” tegas Ruki.

Acara tersebut juga diwarnai dengan peluncuran program unggulan PUB bekerja sama dengan Dompet Dhuafa, yaitu “Banten Kampung Bebas Rentenir”. Ketua Panitia HUT PUB, Muhammad Hasan Gaido, menjelaskan bahwa program ini bertujuan memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai bahaya rentenir serta mempromosikan ekonomi dan keuangan berbasis syariah.

“Melalui program ‘Banten Kampung Bebas Rentenir’, kami ingin memberikan solusi bagi masyarakat untuk memilih jalan ekonomi yang lebih baik. Dengan memberikan pinjaman untuk memulai usaha, PUB bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat Banten,” jelas Hasan Gaido.

Dalam kesempatan tersebut, PUB juga mengapresiasi pencapaian salah satu anggotanya, Ibu Ade Yuliasih, yang terpilih sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI asal Banten. Ade Yuliasih diharapkan dapat memperjuangkan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat Banten di tingkat pusat.

“Dengan kehadirannya di DPD RI, diharapkan Ibu Ade dapat memperjuangkan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat Banten,” pungkas Taufiqurrachman Ruki.

Melalui berbagai program seperti “Banten Kampung Bebas Rentenir” dan visi besar “Banten Baru, Banten Bangkit, Banten Juara”, PUB bertekad untuk terus mendorong kesejahteraan masyarakat Banten. Acara ini tidak hanya menjadi perayaan, tetapi juga wujud nyata komitmen PUB untuk membawa perubahan positif bagi Banten.—(dimas)

Pos terkait