SMP Terpadu Al-Qudwah Laksanakan Pembagian Raport BPI Dan Qur’an: Hadirkan Generasi Yang Unggul Dan Religius

SMP Terpadu Al-Qudwah Laksanakan Pembagian Raport BPI Dan Qur'an: Hadirkan Generasi Yang Unggul Dan Religius

Bantengate.id, Lebak, – Civitas SMP Terpadu Al-Qudwah Lebak gelar pembagian raport semester ganjil, pembagian raport diberikan langsung kepada orang tua oleh guru BPI (Bina Pribadi Islami ) dan Qur’an, bertempat di aula serbaguna Granada, kegiatan pembagian raport berjalan akrab dan lancar, Lebak 3 Desember 2023.

Bacaan Lainnya

Pembagian raport diberikan secara langsung oleh guru BPI Dan Qur’an, masing – masing mendapatkan dua raport yaitu, BPI dan Hafalan Qur’an, kegiatan ini juga sekaligus momen bagi orang tua untuk berkonsultasi perihal perkembangan anak dalam setiap pembelajarannya.

Ustdz Imron Iskandar, S.Pdi, kordinator BPI Dan Qur’an Sekolah Terpadu Al-Qudwah Lebak, khususunya hari ini yang sedang berlangsung menyampaikan

“Orang tua harus hadir untuk bisa terus membersamai serta mengapreasiasi setiap anak dalam proses pertumbuhan dan pembelajaran di sekolah”, ungkapnya.

” Setiap pencapaian hapalan Qur’an harus senantiasa di syukuri, dijaga, terus belajar serta berjuang berdoa kepada Allah SWT”, tambahnya.

“Pembelajaran karakter melalui BPI dengan ragam aktivitas serta Qur’an, merupakan kekhasan dari civitas Sekolah Terpadu Al-Qudwah di semua lembaga, baik RA/TK SD-SMP-SMA baik Fullday maupun Pondok (Boarding School)”, tutupnya.

Sementara itu respon dan apresiasi dari salah seorang perwakilan orang tua, Dian Wahyudi, mengucapakan terima kasih atas segala bimbingannya kepada bapak dan ibu guru, musyrif dan musyrifah, yang senantiasa membersamai anak dalam proses pembelajaran, baik di kelas maupun di pondok.

Sekolah Terpadu Al-Qudwah Lebak membuka Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2024 – 2025, untuk semua jenjang, baik RA/TK SD-SMP-SMA (Fullday maupun Boarding school)
Dengan kemudahan akses pintu exit Toll Serang – Panimbang dan Pusat Kota di Rangkasbitung. *(topan)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *