TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Dimulai di Lebak, Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Dimulai di Lebak, Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

Lebak, Bantengate.id Penjabat (PJ) Bupati Lebak, Gunawan Rusminto, membuka kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123  di Lapangan Kampung Dukuh, Desa Parung Kujang, Kecamatan Cileles, pada Rabu (19/2/2025).

Bacaan Lainnya

Kegiatan TMMD ke-123 tingkat Kabupaten Lebak ini merupakan wujud nyata bakti TNI kepada masyarakat dalam mendukung pembangunan desa yang terisolasi. Program ini mencakup beberapa kegiatan, di antaranya pembuatan drainase, pembangunan jembatan di Desa Parung Kujang, serta betonisasi jalan.

Penjabat  Bupati Lebak, Gunawan Rusminto, menyampaikan rasa terima kasih dan syukur atas terselenggaranya kegiatan TMMD. Menurutnya, kegiatan ini diharapkan dapat mewujudkan kesejahteraan masyarakat di daerah-daerah yang membutuhkan.

“Terima kasih untuk program TMMD ini. Kegiatan ini merupakan bentuk kolaborasi antara TNI, Polri, Pemerintah Daerah, dan masyarakat. Karena TNI tidak hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga bagian dari komunitas yang membantu rakyat. Pemerintah Daerah sangat mendukung kegiatan ini, dan saya percaya bahwa TNI selalu berada di sisi rakyat,” tutup Gunawan Rusminto

Pembukaan acara dihadiri oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lebak beserta jajaran, Forkompincam Kecamatan Cileles, serta Kepala Desa Parung Kujang  dan masyarakat Cileles.

Komandan Kodim 0603/Lebak, Letkol Inf Herbert Rony Parulian Sinaga, dalam sambutannya menjelaskan bahwa program TMMD ini bukanlah program baru. Program ini merupakan inisiatif dari pemerintah pusat untuk membantu pembangunan desa-desa yang membutuhkan, dengan sinergi antara TNI dan masyarakat.

“Program TMMD ini bukan program baru. Ini sudah ada dari pemerintah pusat untuk membantu dan membangun desa-desa masyarakat di daerah-daerah yang bersinergi dengan TNI, yang sudah bekerja lama,” ujarnya.

Letkol Inf Herbert Rony Parulian Sinaga juga menambahkan bahwa dalam pelaksanaan TMMD ini, kolaborasi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah sangat penting. “TNI bersama Polri di Lebak, Kodim, Korem 064 Maulana Yusuf, dan Cakra serta rekan-rekan dari Polres Lebak semuanya terlibat dalam kegiatan ini,” sambungnya.

Selain kegiatan pembangunan jembatan, Letkol Inf Herbert Rony Parulian Sinaga mengungkapkan bahwa ada beberapa kegiatan tambahan yang juga akan dilakukan. Di antaranya adalah pembuatan sumur bor untuk memenuhi kebutuhan air warga di daerah-daerah yang membutuhkan, serta program Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) untuk warga yang rumahnya rusak.–(otang)

Pos terkait