Sekda Kabupaten Tangerang, Maesyal Rasyid, Buka Lomba Cabang Olahraga Boccia.

TANGERANG, BANTENGATE.ID–Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid, membuka perlombaan Boccia National Paralympic Commite Of Indonesia (NPCI) Tingkat Kabupaten Tangerang dalam rangka menyambut HUT KE-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, di Lapangan Tenis Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Selasa, (16/08/2022).

Bacaan Lainnya

Sekda Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid, mengatakan, setelah perayaan pekan olahraga pegawai beberapa waktu lalu,  saat ini digelar pembukaan cabang olahraga Boccia yang dikhususkan untuk para disabilitas dalam rangka ikut memeriahkan hari kemerdekaan.

Dikatakan Sekda yang akrab di sapa, Bang Rudy,  bahwa Boccia merupakan salah satu cabang olahraga (CABOR) yang dilombakan dalam ajang ASEAN Para Games 2022 di Solo, Jawa Tengah. Melansir Singapore Sports, Boccia adalah olahraga yang dikhususkan untuk penyandang disabilitas cerebral palsy atau gangguan koordinasi tubuh.

“Walaupun dari sisi pisik dalam keterbatasan, namun para disabilitas nampak begitu  semangat  mengikuti kegiatan cabang olah raga. Ini merupakan sebuah kebanggaan, sekaligus motivasi bagi para atlet lainya,”tutur Sekda.

Ketua Nasional Paralympic Committee Of Indonesia Kabupaten Tangerang, Sri Rahayu, menyampaikan terimakasih atas dukungan Pemerintah Kabupaten Tangerang yang telah memfasilitasi kegiatan perlombaan Boccia sehingga para atlet dapat mengadakan ajang perlombaan ini.

“Ada beberapa atlet Boccia yang terus kita bina dan selama membawa nama Kabupaten Tangerang, mereka terus berprestasi,” kata Sri.

Para atlet disabilitas berprestasi dari Kabupaten Tangerang, diantaranya; Nabila (14 tahun) yang mendapatkan medali emas saat mengikuti ajang Pekan Paralimpik Propinsi Banten, di Kota Serang, beberapa waktu lalu di . Kemudian,Maman, atlet berprestasi di Asean Para Game Tahun 2022 yang mendapatkan medali perunggu melalui cabang atletik.--(ikp/red)

Pos terkait