Truk Pengangkut Pasir Terguling dan Hantam Rumah Warga di Jalan Maulana Hasanudin

Truk Pengangkut Pasir Terguling dan Hantam Rumah Warga di Jalan Maulana Hasanudin

Lebak, Bantengate.id–Truk pengangkut pasir Nopol A 8892 ZE terguling masuk galian proyek pelebaran jalan Maulana Hasanudin, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak, Banten.  Truk dengan muatan penuh tersebut, lalu menabrak tembok rumah warga,  Selasa ( 15/8/2023).

Bacaan Lainnya

Ujen  (38 tahun), yang tengah bekerja  dirumah yang temboknya terhantam truk mengatakan, mengaku kaget dengan kejadian tersebut.  Ujen bersama beberapa rekan sekerja tengah menyelesaikan pembangunan rumah milik keluarga H Kasmin,  namun naas sekitar pukul 15.00 sore, bangunan tembok yang baru beres dihantam truk pasir dan roboh.  Truk kemudian terguling dan terjerembab masuk ke galian pelabaran jalan.

Sementara itu, H.Kasmin, orang tua dari pemilik rumah, meminta pertanggungjawaban dari pengemudi atau pengusaha truk tersebut untuk memperbaiki tembok rumahnya yang rusak.

Terkait proyek pelebaran jalan yang dilaksanakan Dinas PUPR Kabupaten Lebak, menurut H Kasmin, tidak ada pemberitahan sebelumnua kepada warga. Bahkan, papan nama kegiatan pun tidak ada. Berapa anggaran dan volume pekerjaan di ruas Jalan Maulana Hasanudin yang akan dilebarkan.-(ridwan)

Pos terkait