SERANG, BANTENGATE.ID—Gubernur Banten, Wahidin Halim, meresmikan 5 (lima) gedung Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Kelima gedung tersebur berada di kawasan Pusat Pemerintah Provinsi Banten (KP3B) Curug, Kota Serang,Senin (4/10/2021).
Kelima gedung OPD yang diresmikan penggunaannya itu adalah; Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Dinas Koperasi dan UMKM, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Daerah (DPMD),Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Kependudukan dan Keluarga Berencana (DP3AKKB), dan Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo).
Peresmian kelima gedung tersebut, agaknya, merupakan hal yang istimewa karena bertepatan dengan HUT ke-21 Provinsi Banten tanggal 4 Oktober 2021. Banten semula merupakan wilayah Karesidenan/Pembantu Gubernur Provinsi Jawa Barat, dan terpisah menjadi Provinsi Banten pada tanggal 4 Oktober 2000 sesuai dengan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2000 Tanggal 17 Oktober 2000 tentang Pembentukan Provinsi Banten.
Peresmian kelima gedung OPD tersebut dihadiri Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy, dan para kepala OPD, anggota DPRD Provinsi Banten dan sejumlah pejabat struktural lainya dengan tetap mengikuti SOP Prokes Covid-19.
Gubernur Banten Wahidin Halim, dalam sambutannya, mengatakan, pembangunan lima gedung OPD tersebut diharapkan mampu meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat Banten.
Gubernur Banten yang akrab dengan sapaan WH, ini juga berharap, bahwa keberadaan kantor baru ini dapat memberikan motivasi kerja kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) dan seluruh pegawai di Provinsi Banten untuk terus meningkatkan dan mengoptimalkan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.
Karena itu, Gubernur Banten minta kepada para pegawai agar senantiasa menjaga kebersihan kantor masing-masing untuk terciptanya suasana kerja yang nyaman dan tenang sehingga lebih lebih memacu motivasi dan semangat kerja dalam melayani masyarakat.
Gubernur Banten dalam kesempatan itu, meminta Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Provinsi Bnaten, untuk segera menuntaskan pembangunan jalan di kawasan KP3B yang menuju perkantoran kelima gedung OPD baru tersebut, yang saat ini dalam tahap dalam proses pengerjaan.
“Saya minta jalannya dibagusin, digedein semua. Saya nggak mau tahu, bulan ini sudah selesai,” kata Gubernur Banten WH.–(advertorial)