Oyim Munandar Sugriwa, Ketua Umum BPPKB Periode 2020-2025

BANTENGATE.ID, JAKARTA:– Ormas Badan Pembinaan Potensi Keluarga Besar Banten (BPPKB) menggelar Musyawarah Nasional (MUNAS). Munas untuk kali pertama ini dilaksanakan Anjungan Riau Taman Mini Indonesia  Indah (TMII), jakarta,  Minggu (20/12) dengan tetap mengikuti prosedur SOP covid-19.

Bacaan Lainnya

Dalam MUNAS BPPKB I ini, sejalan dengan masa PSBB  COVID-19, hanya pengurus DPC Kab/Kota  atau mereka yang memiliki suara memilih  dapat hadir dalam acara tersebut. Kegiatan   Munas juga mendapatkan pengawasan ketat pihak kepolisian dan aparatur Wilayah Jakarta Timur, terkait protokol kesehatan.

Pada MUNAS I BPPKB berhasil memilih  Ketua umum BPPKB,  Oyim Munandar Sugriwa,   untuk masa bhakti 2020-2025, dengan suara mutlak.

Ketua Umum BPPKB Oyim Sugriwa, mengatakan, sejak berdiri BPPKB pada tahun 1998 ormas besar ini belum sekalipun melakukan musyawarah nasional. Menurutnya, jika ormas mengacu kepada ADRT seharusnya perlima tahun sekali harus mengadakan MUNAS.

Dalam kesempatan tersebut Oyim Sugriwa, menjelaskan beredarnya isu yang berkembang diinternal BPPKB, bahwa telah terjadi keretakan dipengurusan. Dirinya membantah hal itu tidak benar. Terlebih lagi tentang pemecatan terhadap  dirinya di ormas BPPKB.

”Bagaimana mungkin saya keluar dari BPPKB, sementara saya sudah jatuh cinta terhadap ormas yang hingga kini  menjadi tempat saya bernaung,” kata Sugriwa, seraya mengajak kepada seluruh anggota NBPPKB untuk  menjaga dan lebih mempererat silaturahim.—(ary)

Pos terkait