Serang, BantenGate.id – Guna menjalin silaturahmi dan meningkatkan hubungan kerjasama yang lebih erat, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten melalui Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Banten menggelar giat Sinergitas Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten dengan Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) Provinsi Banten, di aula SMK Pelayaran, jalan Pelnus nomor 7 Kampung Baru Kecamatan Cipocok, Kabupaten Serang, Banten Rabu (07/09/2022).
Acara dihadiri oleh Ketua DPD KWRI Provinsi Banten, Edy Murpik beserta jajaran, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Banten, Arip Agus Rakhman, Kabag Protokoler dan Pimpinan Setda Provinsi Banten, Kusma, serta Pengurus DPC KWRI Kabupaten/Kota se-Provinsi Banten. Turut hadir dalam acara, Ketua DPW Partai Bulan Bintang Provinsi Banten, H. Suci Aji.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPD KWRI Provinsi Banten, Edi Murpik mengungkapkan, Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) merupakan Organisasi yang berbeda dengan organisasi lainnya yang ada, dimana KWRI ini merupakan salah satu Organisasi Wartawan Indonesia pelopor Pers Reformasi yang lahir pada 22 Mei 1998 satu hari setelah jatuhnya rezim orde baru.
“KWRI lahir dari marwah roh reformasi dan perjuangan keras para tokoh Pers Indonesia yang menginginkan perubahan dan perbaikkan di segala sektor kebebasan dan kemerdekaan Pers yang jujur dan bertanggungjawab,” ungkap Ketua DPD KWRI Provinsi Banten. Edy Murpik
Menurut Edy Murpik, perbaikan-perbaikan terus dilakukan di tubuh KWRI, dari mulai mereformasi diri sendiri, media dan organisasi, serta mengedepankan rasionalisme untuk kemajuan organisasi ke depan.
“Perlu kita ketahui, sejarah bebasnya kemerdekaan pers atau kemerdekaan teman-teman media ini salah satunya berkat peran KWRI. Bahkan Dewan Pers itu dibentuk dan dilegitimasi juga atas dasar usulan salah satunya adalah KWRI,” tuturnya.
Selain itu kata Edy Murpik, dalam menjalankan perannya, KWRI selalu andil dan bergerak dalam bidang sosial sehingga kehadirannya ini terasa ada dan dapat dirasakan manfaatnya ditengah masyarakat. Bahkan lanjutnya, KWRI Provinsi Banten pernah berperan mendorong beberapa objek wisata yang ada di provinsi Banten.
“Sesuai dengan moto kami, Katara ayana, Karasa manfaatna (Terlihat adanya, Terasa Manfaatnya), kehadiran KWRI dapat benar-benar terlihat adanya dan terasa manfaatnya, baik oleh pemerintah maupun masyarakat, ” pungkasnya.
Sementara, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Banten, Arip Agus Rakhman mengatakan, kegiatan ini dalam rangka membangun sinergitas dan komunikasi dalam mewujudkan penyampaian informasi program-program pembangunan yang dilakukan maupun yang akan dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Banten.
“Selama ini memang sinergitas dengan media sudah berjalan, namun untuk kedepannya akan lebih kami tingkatkan lagi,” ujarnya
Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi peran Sinergitas KWRI dengan Pemerintah Provinsi Banten. Dirinya berharap, untuk kedepannya jalinan sinergitas ini dapat lebih ditingkatkan.
“Berdasarkan arahan dari pimpinan, semua masukan dan saran dari rekan-rekan akan kami terima, dan secara bertahap kita akan terus komunikasikan sehingga bisa diwujudkan kedepannya untuk perbaikan-perbaikan kita semua,” pungkasnya. ***(dad)