Paguyuban Pasundan Komda 2 Jabar, Berbagi Paket Sembako Dari Masjid Ke Masjid

CIANJUR BANTENGATE.ID-Paguyuban Pasundan Cianjur, Jawa Barat, terus bergerak berbagi paket sembako dari masjid ke masjid melalui kegiatan Jum’at Berbagi.

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini sebagai bentuk rasa empati dan kepedulian kepada sesama seiring dengan pemberlakukan PPKM pandemi covid-19.

“Dalam kegiatan Jum’at Berbagi pada hari Jum”at (20/8/2021) yang lalu dilaksanakan di Masjid Al-Ikhlas, Sukaluyu, dihadiri Camat Sukaluyu dan unsur Muspika, kepala desa, rengrengan DKM dan merbot beserta para anak yatim,”kata Ketua Paguyuban Pasundan Komda Wilayah 2, Dr. Abah Ruskawan, kepada Bantengate, Rabu (25/8/2021).

Bantuan yang diberikan sebagai bentuk kepedulian Paguyuban Pasundan pada masa pandemi COVID – 19 ini, diharapkan dapat meringankan beban mereka dan menciptakan kebersihan masjid.

Program Jum’at Berbagi ini, beberapa waktu lalu dilaunching bersama Bupati Cianjur, H.Herman Suherman sebagai Dewan Pangaping Paguyuban Pasundan.-(mam).

Pos terkait